Kurikulum
2013 dirancang untuk memperkuat kompetensi siswa dari sisi pengetahuan,
ketrampilan serta sikap secara utuh.
Tuntutan
proses pencapaiannya melalui pembelajaran pada sejumlah mata pelajaran yang dirangkai
sebagai satu kesatuan yang saling mendukung dalam mencapai kompetensi tersebut.
Buku
teks bahan ajar ini berjudul “TEKNIK PEMESINAN BUBUT CNC” berisi empat bagian
utama yaitu: pendahuluan, pembelajaran, evaluasi, dan penutup yang materinya
membahas sejumlah kompetensi yang diperlukan untuk SMK Program Keahlian Teknik
Mesin.
Materi
dalam buku teks bahan ajar ini meliputi: Teknologi Dasar CNC, Dasar-Dasar
Kontrol Numerik, Klassifikasi Sistem CNC, Sistem Loop terbuka dan tertutup, Mesin
Bubut CNC, Kontrol Mesin Bubut CNC, Sistem Koordinat Mesin Bubut CNC,
Penyetrelan Kedudukan Pahat Bubut terhadap Benda Kerja, Penyetelan Titik Nol
Benda Kerja, Teknologi Pemotongan, Landasan Pemprograman, Blok Format
Pemprograman, Fungsi Kerja (G) dan Fungsi Miscellaneous (M).
Buku
Teks Bahan Ajar ini menjabarkan usaha minimal yang harus dilakukan oleh siswa
untuk mencapai sejumlah kompetensi yang diharapkan dalam dituangkan dalam
kompetensi inti dan kompetensi dasar.sesuai dengan pendekatan saintifik
(scientific approach) yang dipergunakan dalam kurikulum 2013, siswa diminta
untuk memberanikan dalam mencari dan menggali kompetensi yang ada dalam
kehidupan dan sumber yang terbentang di lingkungan sekitar, dan dalam
pembelajarannya peran guru sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan
daya serap siswa dalam mempelajari buku ini.
Maka
dari itu, guru diusahakan untuk memperkaya dengan mengkreasi mata pembelajaran
dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang sesuai dan relevan bersumber dari alam
sekitar kita.
Download
Buku Teknik Pemesinan CNC SMK Kelas 12 Kurikulum
2013 silahkan klik di sini. Semoga bermanfaat.