Karena
seringnya digunakan untuk membuka dan menutup pintu, maka wajarlah jika pada
suatu ketika gagang pintu mobil baik pintu samping depan atau belakang rusah,
entah itu patah ataupun rusak lainnya sehingga handle pintu mobil kita perlu
diganti dengan gagang yang baru.
Untuk
ganti handle / gagang bukaan pintu samping depan mobil katana tidaklah sesulit
yang dibayangkan, melainkan cukup sediakan peralatan di antaranya obeng plus
dan juga obeng minus.
Caranya
cukup mudah silahkan ikuti langkah di bawah ini :
1.
Buka
skrup di pintu dari dalam mobil, setelah skrup semuanya terbuka, silahkan
dilepas hati-hati.
2.
Setelah
itu naikkan kaca pintu sampai paling atas agar baut pengait gagang pintu dapat
dijangkau oleh tangan kita.
3.
Kemudian
buka 2 baut yang mengunci gagang pintu dengan menggunakan kunci ukuran 10.
4.
Lepas
berlahan dari luar dan dari dalam, sebaiknya minta bantuan teman untuk membantu
melepaskannya, kadang perlu dicongkel sedikit dari dalam sambil ditarik dari
luar. Namun bisa juga dilakukan sendiri dengan cara tangan kiri memegang obeng
minus untuk atur gagang keluar dari dalam sedangkan tangan kanan menarik handle
dari luar.
5.
Setelah
itu selesai lepas 1 lubang yang menghubungkan antara handle dengan kawat
pengait untuk buka pintu di dalam, kemudian silahkan pasang handle yang baru
dari luar, lalu baut kembali.
6.
Selesai.
Demikian
cara mudah mengganti handle / gagang mobil Katana. Semoga bermanfaat.