Hasil supervisi perlu ditindaklanjuti agar
memberikan dampak yang nyata untuk meningkatkan profesionalisme guru.
Dampak
nyata ini diharapkan dapat dirasakan masyarakat maupun stakeholders.
Tindak lanjut tersebut berupa: penguatan dan penghargaan diberikan
kepada guru yang telah memenuhi standar, teguran yang bersifat mendidik
diberikan kepada guru yang belum memenuhi standar dan guru diberi kesempatan
untuk mengikuti pelatihan/penataran Iebih lanjut.
Contoh Tindak Lanjut Hasil Supervisi Akademik Terhadap
Guru
Seorang kepala
sekolah telah selesai mensupervisi guru A mapel IPA. Hasil rekapitulasi skor
menunjukkan 86 yang dikategorikan Baik dengan beberapa catatan, dilanjutkan
dengan evaluasi proses pembelajaran.
Evaluasi
menggunakan format dalam (lampiran) yang mengacu perencanaan program supervisi
akademik.
Caranya dengan
menambah satu kolom lagi untuk kolom realisasi. Selanjutnya, realisasi dibandingkan
dengan target atau indikator untuk mengetahui tingkat ketercapaiannya.